Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengubah Default Ukuran Dari Cm ke Inchi atau Sebaliknya Dalam Word

Mengubah Inchi ke cm atau Sebaliknya Dalam Word - Jika kita menyisipkan gambar atau menggunakan Shapes dalam Word tentu ada default ukuran panjangnya.

Default ukuran tersebut biasanya akan ditetapkan dalam ukuran cm atau inchi atau mungkin juga ukuran lainnya.

Jika memang default ukuran tersebut tidak sesuai dengan yang kita inginkan maka default tersebut bisa kita ubah.

Untuk mengubah default ukuran tersebut kita bisa menggunakan menu Options yang ada pada Tab File.

 

Mengubah Default Inchi ke cm atau Sebaliknya di Word

 

Bagi pengguna Microsoft Word sudah pasti pernah menggunakan menu Picture untuk menyisipkan gambar.

Pada saat gambar tersebut sudah disisipkan tentu akan ada ukuran default dari gambar tersebut.

Ukuran default yang muncul biasanya dalam bentuk ukuran Inchi atau cm tergantung pada jenis Office yang kita miliki.

Jika memang default ukuran tersebut kurang sesuai dengan ukuran yang sedang kita butuhkan maka kita bisa mengubah default tersebut dengan sangat mudah.

Untuk mengubahnya kita akan menggunakan menu Options yang ada pada Tab File.

Untuk pengguna Microsoft office 2007 tentu tidak akan menemukan Tab File karena memang yang ada adalah Office Button.

Sedangkan untuk pengguna Microsoft Office Word diatas 2007 maka posisi menu Options tersebut ada pada Tab File.

Adapun langkah - langkah mengubah default ukuran dari Inchi ke cm atau sebaliknya dalam Microsoft Word adalah sebagai berikut :

  1. Klik Tab File
  2. Klik Options dan selanjutnya akan muncul kotak dialog Word Options
  3. Dalam kotak dialog Word Options klik kelompok menu Advanced
  4. Scroll ke bawah lalu temukan kelompok menu Display
  5. Pada kotak Show Measurements ubah pilihan ukuran apakah akan menggunakan cm atau inchi atau yang lainnya
  6. Klik OK

Sampai dengan langkah yang keenam diatas kita sudah selesai mengubah default ukuran dalam Word.

 

Cara mengubah Inchi ke cm dalam Word


Pada pilihan ukuran terdapat lima pilihan ukuran panjang yang dapat kita gunakan, yaitu sebagai berikut :

  • Inches
  • Centimeters
  • Millimeters
  • Points
  • Picas

Tetapi secara umum biasanya ukuran yang paling sering digunakan adalah Inches atau Centimeters.

Pada Microsoft office Word versi 2010 yang Saya gunakan default ukurannya adalah Centimeters.

Sedangkan pada Microsoft office Word versi 2007 yang digunakan default ukurannya adalah Inches.

Meskipun memang ukuran yang lainpun tentu bisa digunakan sebagai default ukuran pada Word.

Bagian penting yang harus dipahami adalah masing - masing ukuran memang akan berbeda - beda panjangnya.

Jadi, silahkan sesuaikan ukuran yang diinginkan supaya sesuai dengan panjang yang juga akan digunakan.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara mengubah default inchi ke cm dalam Word dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.        

Posting Komentar untuk "Mengubah Default Ukuran Dari Cm ke Inchi atau Sebaliknya Dalam Word"